Sikap Bijak Jadi Kunci Aman Berinternet

Lindungi Diri
Melalui sesi talk show literasi digital, siswa SMA Negeri Balung pun diberikan pemahaman tentang ciri-ciri kejahatan digital, antara lain hoaks, penipuan, dan malware, serta tips dan trik untuk melindungi diri kejahatan tersebut agar aman berselancar di internet.
“Ada tips dan trik yang kita harus ketahui. Misalnya, di media sosial, kita ditawari dapat uang mudah, dapat pekerjaan remote mudah, jangan mudah percaya,” ungkap Meithiana Indrasari, narasumber pilar keamanan digital dalam sesi talk show tersebut.
Kita sebagai pengguna internet jangan mudah tergiur dengan tawaran itu dan mudah membayar ke sang pelaku. Karena, bisa saja orang yang memasang iklan itu oknum tak bertanggung jawab.
“Kemudian, jangan mudah klik link apa pun (yang dikirimkan ke kita) supaya tidak kena malware,” imbaunya.