Infodigital.co.id

Surge Dorong Internet Berkecepatan Tinggi

Ketersediaan intermet Surge di Cirebon, Jawa Barat. (Dok Surge)

Jakarta, ID – PT Solusi Sinergi Digital Tbk (WIFI), atau dikenal dengan nama Surge, sukses menggelar acara Investor Day di Cirebon, Jawa Barat,  untuk mendorong akses berkecepatan tinggi di sepanjang rel kereta api.

Kegiatan tersebut juga digelar dengan tujuan untuk memperkenalkan dan menyosialisasikan pembangunan infrastruktur dan jaringan fiber-to-the-home (FTTH) dengan memanfaatkan jalur rel kereta api sebagai sarana  infrastruktur backbone.

Acara tersebut pun dihadiri oleh para calon investor, analis, perwakilan sekuritas, dan calon mitra potensial.

Dalam kesempatan tersebut, mereka juga diperkenalkan langsung dengan jajaran manajemen serta diberikan kesempatan untuk melihat operasional bisnis Surge secara langsung.

Kegiatan tersebut digelar dengan harapan dapat memberikan pemahaman lebih mendalam tentang perkembangan kebijakan terkini yang berkaitan dengan sektor usaha terkait serta potensi investasi di Surge.

“Kami mempertemukan para investor dengan manajemen serta menunjukkan operasional bisnis kami agar mereka mendapatkan gambaran nyata mengenai potensi dan perkembangan terbaru dari Surge,” ujar Direktur Utama Surge Yune Marketatmo, dikutip InfoDigital.co.id, Rabu (26/2/2025).

Dia berharap, event itu dapat meningkatkan ketertarikan dan pemahaman investor terhadap potensi dan kemudahan berinvestasi di PT Solusi Sinergi Digital Tbk.

Sebagai bagian dari kunjungan, para investor diajak untuk melihat langsung salah satu pusat jaringan internet Surge yang berlokasi di HUB Stasiun Cirebon Kejaksaan.

Di lokasi tersebut, mereka dapat menyaksikan instalasi jaringan internet terjangkau yang dirancang untuk menjangkau hingga 11 juta rumah tangga yang berada dalam radius sekitar 1 km dari jalur rel kereta api.

Pada kesempatan itu, para eksekutif dan manajemen Surge juga memaparkan strategi bisnis serta mendemonstrasikan bagaimana jaringan backbone yang berada di sepanjang rel kereta di Pulau Jawa dapat dimanfaatkan efisien untuk penyebaran jaringan internet berkualitas tinggi.

Kapasitas Internet

Saat ini, HUB di Stasiun Cirebon memiliki kapasitas atau space kuota/internet sebesar 200GB yang dibagi menjadi dua bagian, masing-masing sebesar 100GB.

Dari jumlah tersebut, 100GB dimanfaatkan untuk menyediakan layanan internet murah bagi masyarakat sekitar dengan kecepatan hingga 100Mbps dan tarif yang sangat terjangkau, yakni Rp100 ribu per bulan dengan brand Starlite.

Ke depan, Surge berencana untuk meningkatkan kapasitas server di lokasi itu menjadi 400GB guna memperluas jangkauan layanan kepada masyarakat.

Selain itu, Surge saat ini telah memiliki jaringan fiber optik yang membentang di sepanjang rel kereta api di Pulau Jawa. Saat ini, jaringan tersebut telah dinikmati oleh sekitar 150 ribu rumah, dan sedang dalam proses pengembangan untuk menjangkau hingga 5 juta rumah.

“Target menyediakan internet murah bagi 25 juta masyarakat yang tinggal di sepanjang rel kereta di pulau Jawa dengan radius 5 km sangatlah realistis,” pungkas Yune.

Pada perdagangan Rabu (26/2/2025), saham WIFI melemah Rp240 (9,80%) ke harga penutupan Rp2.210. Sahamnya dibuka dari level Rp2.490, serta sempat ke posisi terendah Rp2.040 dan tertinggi Rp2.570. (bdm)

Komentar

Iklan