Infodigital.co.id

Metrodata Gelar RUPST pada 23 April 2025

Logo dan nama PT Metrodata Electronis. (Dok ABout Life and Investing)

Jakarta, IDPT Metrodata Electronics Tbk, emiten yang bergerak pada bidang usaha solusi dan konsultasi serta distribusi TIK dengan kode saham MTDL, akan menggelar rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) pada 23 April 2025.

Hal tersebut pun telah dilaporkan oleh Corporate Secretary PT Metrodata Electronics Tbk Randy Kartadinata kepada Otoritas Jasa Keuangan dan ditembuskan kepada Bursa Efek Indonesia.

Hanya saja, Metrodata belum menyampaikan, apa saja yang akan menjadi agenda rapat tersebut. Namun, patut diduga, RUPOT digelar untuk pertanggungjawaban atas laporan keuangan (LK) tahun 2024 dan kemungkinan persetujuan pembagian dividen atas LK tahun lalu.

“Dengan ini, kami mengumumkan kepada para pemegang saham bahwa perseroan akan mengadakan RUPST pada hari Jumat, tanggal 23 Mei 2025,” ujar Radny, dikutip InfoDigital.co.id, Rabu (16/4/2025).

Sementara itu, pemanggilan rapat yang mencantumkan mata acara RUPST akan diumumkan melalui situs web KSEI, Bursa Efek Indonesia, dan situs web Metrodata pada tanggal 30 April 2025.

Hal itu sesuai ketentuan pasal 21, ayat (3), Anggaran Dasar Perseroan juncto Pasal 14 ayat 1 dan ayat 2 Peraturan Otoritas Jasa Keuangan tertanggal 20 April 2020 nomor 15/POJK.04/2020 (POJK 15).

Selanjutnya, pemegang saham perseroan yang berhak hadir atau diwakili dalam rapat adalah untuk saham-saham perseroan yang tidak berada dalam penitipan kolektif.

Kemudian, pemegang saham Metrodata yang nama-namanya tercatat secara sah dalam daftar pemegang saham pada penutupan perdagangan Bursa Efek Indonesia tanggal 29 April 2025.

Untuk saham-saham perseroan yang berada di dalam penitipan kolektif, pemegang saham perseroan yang namanya tercatat pada sub rekening efek di PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada penutupan perdagangan Bursa Efek Indonesia tanggal 29 April 2025.

Sementara itu, setiap usul pemegang saham akan dimasukan ke dalam mata acara rapat jika memenuhi persyaratan dalam pasal 21, ayat 7 Anggaran Dasar Perseroan juncto Pasal 16 ayat 1 POJK-15.

Usulan agenda RUPST juga harus diterima oleh direksi perseroan paling lambat 7 hari sebelum tanggal pemanggilan rapat.

Pada perdagangan Selasa (15/4/2025), saham MTDL dittutup melemah Rp20 (3.54%) ke level Rp545. Sahamnya dibuka dari Rp575 yang juga merupakan tlevel tertinggi dan sempat ke terendahnya Rp540. (dmm)

Komentar

Iklan