Infodigital.co.id

Tokopedia Hentikan Layanan Investasi Emas dan Reksa Dana

Jakarta, IDTokopedia, platform teknologi dan e-commerce bagian bisnis dari PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO), mengumumkan penghentian produk investasi emas dan reksa dana bertahap mulai 21 Oktober 2024.

Hal itu dilakukan sebagai bagian dari langkah untuk penghentian permanen layanan investasi keduanya di platform Tokopedia. Karena itu, pendaftaran akun baru untuk produk tersebut dihentikan mulai 21 Oktober 2024.

Namun, pengguna yang sudah investasi emas dan reksa dana di Tokopedia masih dapat bertransaksi hingga waktu yang ditentukan oleh masing-masing mitra penyedia layanan investasi.

Sementara itu, produk Tokopedia Emas by Pluang, fitur pembelian emas akan dihentikan pada 28 Oktober 2024, yang akan disusul dengan penonaktifan fitur penjualan emas pada 4 November 2024.

“Pengguna yang ingin melanjutkan investasi emas agar memindahkan akun ke aplikasi Pluang antara 4 hingga 29 November 2024,” ungkap pernyataan Tokopedia di platformnya, dikutip InfoDigital.co.id, Rabu (23/10/2024).

Jika belum memindahkan investasinya hingga batas waktu tersebut, pengguna bisa mendaftarkan diri di aplikasi Pluang dengan nomor ponsel yang sudah terdaftar di Tokopedia.

Selanjutnya, pengguna Tokopedia Emas by Pegadaian yang ingin melanjutkan investasi emas melalui Pegadaian, diwajibkan registrasi luring di Kantor Cabang Pegadaian sebelum 12 November 2024.

Mulai 2 Desember 2024, pengguna yang telah melakukan registrasi luring dapat melanjutkan investasi emasnya melalui aplikasi Pegadaian Digital Service.

Jika registrasi belum dilakukan hingga 23 Desember 2024, sisa tabungan emas pengguna akan otomatis dicairkan ke Saldo Refund di Tokopedia.

Produk Reksa Dana

Begitu juga, pendaftaran akun baru pada produk reksa dana di Tokopedia, akan dihentikan mulai 21 Oktober 2024.

Pengguna tetap masih dapat membeli reksa dana hingga 28 Oktober 2024 dan penjualan hingga 12 November 2024. Setelah tanggal tersebut, fitur pembelian dan penjualan akan dihentikan.

Bagi pengguna yang punya portofolio reksa dana dengan nilai lebih dari Rp 1.000.000, dananya akan dipindahkan secara bertahap ke aplikasi Bareksa mulai 15 November 2024.

Selanjutnya, pengguna akan menerima e-mail untuk melanjutkan registrasi di aplikasi Bareksa setelah pemindahan selesai mulai tanggal 22 November 2024.

Sementara itu, dana reksa dana dengan portofolio di bawah Rp 1.000.000 akan dicairkan ke Saldo Refund di Tokopedia mulai tanggal 22 November 2024 hingga 28 Februari 2025. (bdm)

Komentar

Iklan