School Time, Cara Baru Orang Tua Pantau Anak di Sekolah dari Google
Pengawasan Remaja
Seiring dengan itu, Google pun akan terus memberikan pengaturan dan pengalaman yang disesuaikan. Satu di antaranya, fitur pengawasan baru untuk orang tua yang memiliki remaja akan hadir di YouTube.
“Dalam pembaruan yang diluncurkan pada musim panas ini, orang tua dan remaja akan dapat menghubungkan akunnya, sehingga orang tua dapat melihat aktivitas remaja mereka di YouTube,” tutur Brooks.
Di Family Link, lanjut dia, pengawasan dapat diaktifkan untuk segala usia.Hal ini akan membantu memberikan fleksibilitas kepada orang tua untuk menentukan aplikasi, produk, dan pengalaman yang dapat digunakan oleh anak remajanya.
Hal itu sekaligus agar bisa terus memantau aktivitas mereka dan menetapkan aturan dasar penggunaan perangkat digital, seperti batas waktu pemakaian perangkat atau berbagi lokasi.
Sementara itu, untuk semua pengguna di bawah 18 tahun, Google menerapkan pengaturan keamanan default.Hal ini termasuk mengaktifkan SafeSearch, menerapkan pembatasan konten, dan menonaktifkan putar otomatis di YouTube.
Google baru-baru ini juga memperkenalkan perlindungan baru yang membatasi rekomendasi video dengan konten yang dapat menimbulkan masalah, terutama bagi remaja jika ditonton berulang, seperti konten yang berkaitan dengan citra tubuh.
“Kami terus berinvestasi dalam penelitian dan pengembangan untuk memenuhi kebutuhan orang tua dan anak yang terus berkembang. Kami bekerja sama dengan para ahli di bidang perkembangan anak, pendidikan, dan teknologi,” pungkas Brooks. (dmm)