Ponsel Sharp AQUOS 10 Segera Masuk Indonesia
Sharp AQUOS Sense10
Sementara itu, Sharp AQUOS Sense10 yang barus saja diluncurkan di Jepang pada Kamis (6/11/2025) dan baru akan tersedia 13 November 2025, serta selanjutnya segera dipasarkan di Taiwan, Singapura, dan Indonesia.
Ponsel dibekali layar Pro IGZO OLED 6,1 inci dengan resolusi Full HD+, refresh rate 120 Hz dan refresh rate variabel hingga 240 Hz, serta tingkat kecerahan puncak 1.500 nits, untuk tampilan jelas di bawah cahaya matahari.
AQUOS Sense10 dibekali chipset Snapdragon 7s Gen 3 yang dikombinasikan dengan memori RAM/ROM 6GB/128GB dan 8GB/256GB guna menopang performanya yang gahar.
Ponsel sudah berjalan pada sistem operasi terbaru Android 16, serta ditenagai dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 2 hari dalam penggunaan standar.
Untuk fotografinya, AQUOS Sense10 dilengkapi kamera utama belakang 50,3MP yang berfungsi sekaligus sebagai kamera standar dan sudut lebar. Sedangkian kamera depannya 32MP untuk swafoto dan panggilan video.
Selain sudah menambahkan sejumlah fungsi berbasis AI, ponsel dibekali fitur sensor sidik jari, pengenalan wajah, NFC, speaker stereo (dual-box speakers), dukungan Bluetooth 5.2, sertifikasi MIL-STD-810H, serta rating IPX5, IPX8, dan IP6X agar tahan air dan debu.
Di Jepang, AQUOS Sense10 tersedia dalam enam warna, yakni Denim Navy, Khaki Green, Pale Pink, Pale Mint, Full Black, dan Light Silver. Varian 6GB/128GB dijual 62.700 Yen (Rp6,7 jutaan) dan varian 8GB/256GB dibanderol 69.300 Yen (Rp7,4 jutaan). (dmm)
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now



