Motorola Perkenalkan Moto G dan G Power 2025

Jakarta, ID – Motorola akhirnya resmi meluncurkan smartphone terbarunya, yakni Moto G 2025 dan Moto G Power 2025. Pada tahap awal, ponsel yang mendapatkan penyegaran ini diperkenalkan di negara-negawa kawasan Amerika Utara yang dimulai dari Amerika Serikat (AS).
Motorola menyebut, Moto G dan G Power 2025 yang berdesain elegan dan berkemampuan jaringan 5G dihadirkan untuk meningkatkan pengalaman hiburan pengguna dengan audio lebih kaya dan tampilan yang lebih hidup.
Keduanya pun disebutnya sebagai perangkat dengan fitur yang premium, namun dengan harga yang ‘tidak terlalu premium’. Bentang layar keduanya hanya berbeda sangat tipis, yakni Moto G punya layar 6,7 inci dan Moto G Power 6,8 inci.
“Moto G dan G Power 2025 menetapkan standar untuk apa yang mungkin ada dalam perangkat yang (relatif) terjangkau,” ungkap Motorola, dalam pernyataannya, dikutip InfoDigital.co.id, Kamis (16/1/2025).
Moto G
Moto G baru memiliki layar 6,7 inci dengan kecepatan refresh 120 Hz, kecerahan puncak 1.000 nit, dan kaca antigores Gorilla Glass 3, dan dukungan 5G. Ponsel ini didukung SoC/chipset Dimensity 6300 MediaTek.
Sementara itu, ponsel menggendong kamera utama 50MP, kamera makro 2MP, kamera swafoto 16MP, dan baterai berkapasitas 5.000mAh dengan dukungan pengisian daya kabel 30W.
Moto G 2025 memiliki desain antiair dan lapisan kulit vegan. Ponsel ini menjalankan Android 15.
Ponsel ini akan tersedia di AS dalam bentuk unlocked di toko Motorola Amazon dan Best Buy pada 30 Januari 2025 dengan harga US$199,99. Perangkat juga tersedia di operator telekomunikasi setempat.
Moto G Power 2025
Sementara itu, Moto G Power 2025 memiliki layar 6,8 inci dengan kecepatan refresh 120Hz, kecerahan puncak 1.000 nit, dan antigores Gorilla Glass 5 di atasnya.
Ponsel dilengkapi kamera utama 50MP dengan OIS, kamera ultrawide 8MP, kamera makro, dan kamera swafoto 16MP. Baterainya berkapasitas 5.000mAh dengan dukungan pengisian daya kabel 30W dan nirkabel 15W.
Moto G Power 2025 sudah memiliki sertifikasi IP68 dan IP69 untuk ketahanan terhadap antidebu dan air serta sertifikasi MIL-STD-810H untuk ketahanan terhadap jatuh dari hampir empat kaki.
Dengan sertifikasi itu, ponsel yang sudah menjalankan Android 15 ini pun kuat pada suhu -4°F hingga 140°F dan tingkat kelembapan tinggi hingga 95%.
Moto G Power 2025 akan tersedia di AS mulai 6 Februari dengan banderol US$299,99 pada pengecer yang sama seperti disebutkan di atas. Ponsel juga tersedia di sebagian besar operator telko setempat dalam beberapa bulan mendatang.
Di Kanada, Moto G dan G Power 2025 akan tersedia di operator telko tertentu dan pengecer nasional mulai tanggal 2 Mei 2025 dengan harga yang belum diungkapkan. (dmm)