Lintasarta dan Biznet Perluas Konektivitas ke Sumatra
Jakarta, ID – PT Aplikanusa Lintasarta (Lintasarta) dan PT Supra Primatama Nusantara (Biznet) bekerja sama untuk memenuhi kebutuhan konektivitas internet, terutama bagi industri di pulau Sumatra.
Kesepakatan sama strategis Lintasarta dan Biznet itu diteken pertengahan Juli 2024. Keduanya akan mengoptimalkan saluran kabel bawah laut (SKKL) Biznet Nusantara Cable System-1 (BNCS-1), segmen satu pulau Jawa-Sumatera.
Pemanfaatan BNCS-1 milik Biznet yang berteknologi jaringan Dense Wavelength Division Multiplexing (DWDM) pun akan meningkatkan kualitas connectivity Lintasarta dengan memperluas jangkauan, meningkatkan kapasitas, dan kecepatan jaringan komunikasi ke pelanggan industri.
Kerja sama itu pun menjadi bagian dari rencana Indefeasible Right of Use (IRU) untuk 2 core. Melalui kepemilikan 2 core, Lintasarta akan dapat menggunakan 46 lambda, di mana setiap lambda dapat membawa lalu lintas atau trafik data hingga 400 Gbps.
Director & Chief Solution Officer Lintasarta Zulfi Hadi mengatakan, Lintasarta punya komitmen terus memperluas jangkauan jaringan telekomunikasi hingga ke seluruh pelosok Indonesia.
“Kami akan memastikan tersedianya jaringan komunikasi yang andal untuk mendorong percepatan transformasi digital merata di seluruh daerah,” tutur Zulfi di Jakarta, Selasa (30/7/2024).
Menurut dia, salah satu potensi pasar yang mengalami peningkatan cukup tinggi adalah permintaan dari area Sumatra.
Sementara itu, Biznet, sebagai salah satu penyedia SKKL, akan menjadi mitra strategis yang mendukung perluasan jangkauan wilayah Lintasarta di berbagai daerah lintas pulau, khususnya Sumatra.
President Director Biznet Adi Kusma melanjutkan, Biznet siap memenuhi kebutuhan perluasan jaringan Lintasarta di Sumatra melalui BNCS-1 guna menyambungkan dan membangun infrastruktur digital yang berkelanjutan.
Dukungan Biznet itu pun dilakukan dalam proses perluasan jaringan Lintasarta yang sudah sesuai dengan visi Biznet, yaitu untuk memperkecil digital gap di seluruh wilayah Indonesia.
“Kerja sama ini pun diharapkan lebih banyak membantu masyarakat untuk dapat terhubung dengan dunia digital makin lancar,” pungkas Adi. (bdm)