Emtek Tambah 100 Juta Saham SAME

Jakarta, ID – PT Elang Mahkota Teknologi Tbk, atau dikenal sebagai Emtek dengan kode saham EMTK, menambah kepemilikan 100.000.000 saham yang mewakili 0,58% dari total saham yang dikeluarkan dan disetor pada PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME).
Dengan transaksi tersebut, Emtek pun kini memiliki total 13.453.866.945 atau persentase hak suara 79,04% saham SAME dari sebelumnya 13.453.866.945 (78,46%) saham SAME.
Dengan kata lain, penambahan saham tersebut makin mengukuhkan Emtek sebagai pemegang saham pengendali di PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME).
PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk, atau lebih dikenal dengan nama EMC Healthcare, merupakan anak perusahaan Emtek yang bergerak di bidang usaha layanan kesehatan, khususnya pengembangan jaringan rumah sakit.
Hal itu pun sudah dilaporkan oleh Corporate Secretary Emtek Titi Maria Rusli kepada Otoritas Jasa Keuangan dan ditembuskan kepada manajemen Bursa Efek Indonesia.
“Dengan ini, kami menyampaikan informasi laporan perubahan kepemilikan saham Emtek pada PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk,” ungkap Titi Maria, dikutip InfoDigital.co.id, Selasa (25/3/2025).
Dia menjelaskan, tambahan 100 juta SAME yang diperoleh oleh Emtek merupakan saham kategori biasa dan dengan harga pembelian Rp320 per saham.
“Tanggal pembelian dilakukan pada 20 Maret. Tujuan transaksi untuk investasi dan dengan status kepemilikan langsung. Emtek juga kini merupakan pemegang saham pengendali PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk,” pungkas Titi Maria.
Sementara itu, pada perdagangan Senin (24/3/2025), saham EMTK melemah Rp20 (3,74%) ke posisi penutupan Rp515. Harga sahamnya dibuka dari Rp550 yang juga menjadi level tertinggi serta sempat ke terendahnya Rp496.
Di sisi lain, pada hari yang sama, saham SAME juga turun Rp16 (4,97%) ke posisi penutupan Rp306. Harga sahamnya dibuka dari Rp314, sempat ke level tertinggi Rp 322 dan terendah Rp300. (dmm)