Bagikan:

Jakarta, ID – Hampir 100% pengguna ponsel pintar (smartphone) di Tanah Air kini mengoperasikan aplikasi percakapan WhatsApp. Tapi terkadang, penggunanya perlu membisukan atau membunyikan notifikasi chat yang masuk. Lalu, bagaimana caranya?

WhatsApp, aplikasi percakapan paling banyak penggunanya di Indonesia dan bagian dari Meta Group asal Amerika Serikat, baru saja mengirimkan pesan blast yang memberikan cara membisukan atau membunyikan chat tergantung kondisi pengguna.   

“Istirahat dengan membisukan. Waktu chat terlalu cerewet, cobalah membisukannya. Ini memungkinkan Anda menjeda pemberitahuan pada chat pilihan dan menikmati kedamaian,” ungkap WhatsApp, dalam pesan pengantarnya, dikutip InfoDigital.co.id, Jumat (20/9/2024).

Selanjutnya, WhatsApp menjelaskan, pengguna WhatsApp bisa membisukan chat, panggilan, dan pesan individual atau grup untuk jangka waktu tertentu.

Tak perlu khawatir, pengguna WhatsApp akan tetap menerima pesan. Hasilnya,  perangkat pintar/ponsel dan lainnya menjadi tidak akan bergetar/berbunyi untuk memberi tahu adanya pesan yang masuk.

Sementara itu, cara membisukan notifikasi chat individual atau grup pada WhatsApp melalui empat langkah/tahapan, sebagai berikut.

1.Buka chat individual atau grup.

2.Klik nama chat individual atau grup.

3.Nyalakan Bisukan notifikasi.

4.Pilih berapa lama Anda ingin membisukan notifikasi, lalu tekan Bisukan.

Cara Bunyikan Lagi

Sementara itu, untuk menyalakan kembali notifikasi chat WhatsApp terdapat tiga langkah sebagai berikut.

1.Klik chat yang dibisukan

2.Matikan Dibisukan

3.lalu, klik Bunyikan.

WhatsApp juga memberikan catatan, jika pengguna membisukan atau membunyikan chat grup di telepon, chat tersebut juga akan dibisukan/dibunyikan di WhatsApp Web dan Desktop.

Namun, pengaturan notifikasi lainnya di telepon dan komputer bekerja terpisah dan tidak saling memengaruhi.

Saat ini, aplikasi WhatsApp telah bisa digunakan pada berbagai perangkat pintar yang berplatform Android, iOS, KaiOS, serta bisa digunakan pada versi WhatsApp Web, Windows, dan Mac. (dmm)