Apple Juga Luncurkan MacBook Air

Jakarta, ID – Tak hanya iPad Air dengan chip M3 seperti diindikasikan CEO Tim Cook, Apple ternyata juga mengumumkan kehadiran laptop MacBook Air terbaru yang dilengkapi performa chip M4 yang secepat kilat, daya baterai hingga 18 jam, dan kamera 12MP Center Stage terbaru.
Selain layar bawaan, MacBook Air baru dari Apple mendukung hingga dua layar eksternal, punya memori RAM terintegrasi mulai 16GB, dan kemampuan luar biasa macOS Sequoia dengan Apple Intelligence.
Tersedia dalam dua pilihan ukuran MacBook Air 13 inci dan 15 inci, laptop dikemas dalam desain begitu tipis dan ringan yang dirancang agar tahan lama untuk menunjang berbagai kegiatan keseharian.
MacBook Air hadir dengan warna yang sepenuhnya baru, yakni biru langit, biru muda metalik, yang bersanding dengan midnight, starlight, dan perak, melengkapi rangkaian warna yang menawan.
Perangkat ini pun cocok untuk siswa, profesional bisnis, atau siapa saja yang diklaim menginginkan kombinasi fenomenal antara performa kelas dunia, portabilitas, desain, dan ketahanan.
Senior Vice President, Worldwide Marketing Apple Greg Joswiak mengatakan bahwa MacBook Air sejauh ini merupakan laptop yang paling populer di dunia.
“Dan hari ini, kami memberikan lebih banyak alasan untuk menyukainya, termasuk peningkatan besar dalam chip M4, kamera Center Stage baru, dan warna biru langit baru yang menawan,” tutur Greg, dikutip InfoDigital.co.id, Kamis (6/3/2025).
Ditambah dengan desain tanpa kipas yang tipis dan ringan, kekuatan baterai sepanjang hari, serta kemampuan luar biasa macOS Sequoia dengan Apple Intelligence, MacBook Air diklaim tiada duanya.
“MacBook Air menghadirkan lebih banyak keunggulan bagi konsumen, menjadikannya momen sempurna untuk beralih atau mencoba pengalaman Mac untuk pertama kali,” imbuhnya.
Spesifikasi Lainnya
Sementara itu, MacBook Air 13 inci dan 15 inci dilengkapi penutup unibody aluminium tangguh yang didesain agar tahan lama.
MacBook Air pun memiliki layar Liquid Retina 13,6 inci atau 15,3 inci yang cemerlang dengan kecerahan hingga 500 nit, dukungan 1 miliar warna, dan resolusi hingga 2 kali laptop PC yang setara.
Selanjutnya, MacBook Air dilengkapi keamanan canggih Touch ID, sehingga pengguna dapat dengan mudah dan aman membuka kunci dan mengunduh aplikasi.
Magic Keyboard yang nyaman dan tenang kini juga berlampu latar dan memiliki baris tombol fungsi setinggi tombol lainnya. Kemudian, MacBook Air dengan M4 masih dilengkapi konektivitas Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3 yang cepat.
Laptop juga dilengkapi pengisian daya MagSafe dan dua port Thunderbolt untuk menghubungkan aksesori, seperti penyimpanan eksternal dan kunci keamanan, dengan jek headphone 3,5 mm.
Terakhir, suara pengguna akan terdengar bagus dengan deretan tiga mikrofon dan penyempurnaan kejernihan suara dalam panggilan audio dan video.
Dan, dengan sistem suara imersif yang mendukung Audio Spasial dan Dolby Atmos, pengguna juga akan bisa menikmati ruangan kedap suara tiga dimensi untuk musik dan film. (bdm)